Monday, March 31, 2014

Microsoft Office untuk Android dan iPhone Kini Bisa Digunakan Gratis!

Selain merilis Office untuk iPad, hari ini Microsoft juga mengupdate Office Mobile untuk Android dan iPhone. Dan tebak kabar gembiranya: Microsoft kini menjadikan kedua aplikasi tersebut 100% gratis! Yup benar, jika sebelumnya Office Mobile hanya bisa digunakan untuk membuka dokumen saja, kini aplikasi tersebut juga bisa digunakan untuk mengedit dokumen tanpa harus berlangganan Office 365.

Tidak ada fitur baru yang dirilis pada update kali ini. Microsoft hanya mencatat dua perubahan saja:

Ø Office Mobile kini gratis untuk pengguna personal
Ø Perbaikan bug dan peningkatan stabilitas
Kini dengan digratiskannya Office Mobile secara penuh, maka pengguna Android dan iPhone bisa dengan bebas membuka, mengedit, dan membuat file dokumen.

Yay..Microsoft Office untuk Android dan iPhone Kini Bisa Digunakan Gratis!

Yay..Microsoft Office untuk Android dan iPhone Kini Bisa Digunakan Gratis!

Yay..Microsoft Office untuk Android dan iPhone Kini Bisa Digunakan Gratis!

Keputusan Microsoft untuk menggratiskan Office Mobile ini sepertinya dipicu oleh Google dan Apple yang juga menggratiskan paket Office mereka. Google menggratiskan QuickOffice untuk Android 4.4 keatas dan Apple menggratiskan iWork untuk iOS 7 keatas. Hal inilah yang membuat Microsoft tidak ingin kecolongan dan langsung menggratiskan Office Mobile untuk kedua OS tersebut.

Namun hal berbeda dialami oleh pengguna tablet. Mereka tidak bisa menikmati Office secara gratis sepenuhnya karena aplikasi Office untuk tablet hanya bisa digunakan untuk melihat dokumen saja, sedangkan untuk mengeditnya mereka harus berlangganan Office 365 terlebih dahulu. Ini berlaku bagi Office untuk iPad maupun Office untuk Android yang sedang dalam pengembangan.


0 komentar:

Post a Comment